Iklan Header

3 Aplikasi Schematic Lokal Teknisi HP dan 2 Situs Download Skema Gratis

Apa itu Schematic?

Schematic atau skematik adalah gambar atau diagram yang menunjukkan bagaimana sebuah sistem atau komponen elektronik bekerja. Skematik biasanya digunakan untuk merencanakan dan merancang sirkuit elektronik, yang mencakup bagaimana komponen saling terhubung dan berinteraksi satu sama lain.

Skematik dapat digunakan untuk memvisualisasikan desain rangkaian elektronik, serta untuk membantu dalam identifikasi masalah saat melakukan perbaikan atau pemeliharaan. Skematik biasanya dibuat menggunakan simbol-simbol yang mewakili komponen elektronik seperti resistor, kapasitor, transistor, dan sebagainya, dan garis-garis yang menghubungkan simbol-simbol tersebut menunjukkan bagaimana komponen-komponen tersebut terhubung satu sama lain.

Dalam bidang teknik, skematik juga dapat merujuk pada gambar atau diagram yang menunjukkan bagaimana komponen mekanik, seperti pipa, katup, dan mesin bekerja.

Fungsi Schematic Tools Untuk Teknisi HP

Schematic Tools adalah software atau aplikasi yang digunakan untuk membuat dan membaca skematik atau diagram teknis dari perangkat elektronik, termasuk HP atau smartphone. Sebagai teknisi HP, penggunaan schematic tools dapat membantu dalam memperbaiki perangkat HP.

Berikut adalah beberapa fungsi dari schematic tools untuk teknisi HP:

  1. Memudahkan pemahaman rangkaian dan komponen perangkat: Dengan menggunakan schematic tools, teknisi HP dapat memahami dan mempelajari skematik dari perangkat HP dengan mudah. Hal ini memungkinkan teknisi untuk memahami hubungan antara komponen dan rangkaian perangkat.
  2. Membantu dalam perbaikan: Saat terjadi kerusakan pada perangkat HP, schematic tools dapat membantu teknisi untuk mengidentifikasi bagian atau komponen yang bermasalah, serta memperbaiki kerusakan tersebut dengan cepat dan tepat.
  3. Meningkatkan efisiensi: Dengan menggunakan schematic tools, teknisi HP dapat menyelesaikan tugas perbaikan dengan lebih efisien, karena mereka dapat dengan mudah mengakses informasi tentang skematik dan komponen perangkat.
  4. Menghemat waktu: Dalam beberapa kasus, mengidentifikasi masalah pada perangkat HP dapat memakan waktu yang cukup lama. Dengan menggunakan schematic tools, teknisi dapat menghemat waktu dalam melakukan perbaikan karena dapat dengan cepat mengidentifikasi masalah pada perangkat.
  5. Menjaga keselamatan: Skematik yang terdapat pada schematic tools dapat membantu teknisi untuk menghindari kecelakaan dan kerusakan yang mungkin terjadi selama proses perbaikan, karena teknisi dapat memahami cara kerja perangkat dengan lebih baik.
  6. Mempercepat pelatihan: Dalam industri HP, pelatihan teknisi memerlukan waktu yang cukup lama dan intensif. Dengan adanya schematic tools, teknisi dapat mempercepat proses pelatihan dan memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang rangkaian elektronik dan komponen perangkat.
  7. Meningkatkan akurasi: Dalam melakukan perbaikan pada perangkat HP, akurasi sangat penting. Schematic tools dapat membantu meningkatkan akurasi dalam memperbaiki perangkat, karena teknisi dapat memeriksa skematik dan memahami hubungan antara komponen secara lebih terperinci.
  8. Memudahkan penggantian komponen: Ketika sebuah komponen pada perangkat HP rusak, teknisi harus menggantinya dengan yang baru. Dengan menggunakan schematic tools, teknisi dapat dengan mudah menemukan dan mengganti komponen yang sesuai dengan spesifikasi dari perangkat HP.
  9. Meningkatkan kemampuan penyelesaian masalah: Schematic tools dapat membantu teknisi untuk memperbaiki masalah yang lebih kompleks pada perangkat HP. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang skematik dan komponen perangkat, teknisi dapat menemukan solusi yang lebih efektif dan kreatif untuk masalah yang dihadapi.

Secara keseluruhan, penggunaan schematic tools sangat penting bagi teknisi HP karena dapat membantu meningkatkan efisiensi, akurasi, dan kemampuan dalam memperbaiki perangkat. Selain itu, penggunaan schematic tools juga dapat memudahkan pelatihan dan membantu teknisi dalam menghindari kecelakaan dan kerusakan pada perangkat HP selama proses perbaikan.

3 Aplikasi Schematic Buatan Lokal Untuk Teknisi HP

Di Indonesia ada beberapa produk Aplikasi Schematic hasil karya anak bangsa. Berikut 3 Schematik Tools lokal beserta informasi tentang perbedaan dan fitur unggulan dari ketiga situs web penyedia aplikasi schematic HP/Laptop:

Estech Schematic

Estech Schematic menawarkan aplikasi skema untuk berbagai merek dan model perangkat HP. Menu utama terdiri dari:

  • Smartphone Guideline yang berisi foto sub/mainboard dengan jalur-jalur pada komponen utama, seperti; Audio Circuit, Back/Front Camera, LCD, USB, Touch Screen, WiFi, eMMC, dll.
  • Schematic: Berisi gambar skema beserta jalur komponen per komponen disertai dengan kode atau nilai pada masing-masing komponen seperti IC, resistor, capasitor, dioda, dan lilitan.
  • PCBs Bitmapping: Berisi gambar dengan format bitmap untuk mengetahui jalur-jalur yang terhubung.
  • Multilayered: Berisi gambar bitmap berlapis. Biasanya PCB mainboard smartphone itu terdiri dari 8 lapis. Jalur yang sangat detail dan rumit ditampilkan pada menu ini.

Fitur dari Estech ini mungkin plaing sederhana dari aplikasi schematic lainnya, tidak ada skema laptop disini. Tapi keuntungannya adalah harga yang relatif lebih murah dari aplikasi skema yang lainnya.

Harga Estech Schematic:

  1. Token 1 Bulan: Rp. 29.000 Rp. 50.000
  2. Token 2 Bulan: Rp. 59.000 Rp. 95.000
  3. Token 6 Bulan: Rp. 147.000 Rp. 200.000
  4. Token 12 Bulan: Rp. 247.000 Rp. 375.000

Link:

*Estech ini dulu pernah ada versi trial gratis, tapi setahu saya sekarang sudah ditiadakan.
**Harga naik per Mei 2023

Borneo Schematic

 

Borneo Schematic menawarkan skematik untuk berbagai merek dan model perangkat HP, laptop. PC, dan Monitor. Menu utama terdiri dari:

  • Hardware Solutions
  • Bitmap
  • Schematic
  • Laptop
  • PC
  • Monitor

Aplikasi ini menawarkan skematik untuk merek dan model perangkat HP yang lebih banyak dan up-to-date. Juga selain HP, tersedia skema untuk beberapa merk Laptop, PC, dan Monitor. Selain itu juga fitur-fiturnya lebih lengkap dari Estech Schematic.

Harga Kode Aktifasi Borneo Schematic:

Single : Aktifasi Pengguna Baru  untuk 1 PC

  • 3 Bulan @200.000
  • 6 Bulan @325.000
  • 12 Bulan @600.000

Double : Aktivasi Pengguna Baru Untuk 2 PC

  • 3 Bulan @ 325.000
  • 6 Bulan @550.000
  • 12 Bulan @900.000

Re-Aktivasi 1 Single : Perpanjangan  untuk yang Sudah Punya Akun 1PC @550.000
Re-Aktivasi Double : Perpanjangan untuk yang sudah Punya Akun 2PC @825.000

Link:

Pragmafix Schematic

Pragmafix adalah software berbasis server yang MEMBERIKAN pelatihan dan panduan bagi anda yang ingin belajar menjadi teknisi handphone dan bagi para teknisi handphone yang ingin memperdalam ilmu dan keahliannya. Ini merupakan produk pembelajaran online revolusioner atau kursus teknisi handphone yang lahir dari Micromedia HPTC yang sudah hampir 21 tahun berpengalaman mengajar teknisi handphone di Indonesia maupun di negara lain melalui kegiatan pelatihan teknisi handphone yang diadakan secara tatap muka (offline) selama ini.

Pragmafix akan terus memberi Anda ribuan halaman manual perbaikan ponsel dan laptop dalam beberapa bahasa, Indonesia, Inggris, Persia, dan Hindi, jika ada permintaan, bahasa lain akan ditambahkan sesuai bahasa di negara Anda. Pragmafix juga memberi Anda akses untuk mengikuti video pelatihan teknisi ponsel dan laptop pribadi, sehingga Anda memiliki mentor pribadi dan akan mengajari Anda cara melakukan perbaikan ponsel dan laptop dalam seratus jam pelajaran yang akan diberikan secara bertahap dalam software Pragmafix ini.

Software Pragmafix juga akan membantu pekerjaan teknisi sehari-hari, kami menyediakan :

  • Skema dan tata letak ponsel terhubung satu sama lain (tampilan ganda)
  • Ponsel bitmap pcb cara penjelajah interaktif terhubung ke skema (tampilan ganda)
  • Solusi perangkat keras ponsel interaktif hingga 27 kategori masalah
  • Laptop bitmap pcb cara penjelajah interaktif terhubung ke skema (tampilan ganda)
  • Skema laptop / macbook / all in one pc / desktop
  • Datasheet chipset / ic / komponen lainnya
  • Buku pendampingan kursus online teknisi ponsel (dalam 4 bahasa)
  • Buku mentoring kursus online teknisi laptop (dalam 4 bahasa)
  • Video mentoring kursus online teknisi ponsel (dalam 3 bahasa)

Harga Activation Pragmafix Schematic:

  • Aktivasi 3 Bulan: Rp. 88.000
  • Aktivasi 6 Bulan: Rp. 139.000
  • Aktivasi 12+6 Bulan: Rp. 345.000

Link:

Itulah 3 Aplikasi Schematic untuk Teknisi HP/Laptop buatan lokal Indonesia. Manakah yang terbaik? Tentu tergantung kesesuaian dengan kebutuhan masing-masing:

  1. Borneo Schematik adalah yang paling banyak digunakan oleh Teknisi HP/Laptop yang sudah profesional
  2. Pragmafix Schematic cocok untuk teknisi pemula yang masih belajar karena ada ebook dan video panduan juga dalam aplikasi ini. Selain itu, harganya juga tergolong murah, setelah Estech harganya naik.
  3. Estech Schematic cocok untuk teknisi HP yang dengan budget terbatas dan menginginkan gambar mainboard asli seperti Borneo, bukan mainboard graphic seperti Pragmafix. 

Jika belum punya dana, mungkin Anda cari situs download skema HP gratisan? Oke kita infokan juga disini.

Situs Download Schematic Gratis

PhoneLumi.com

Website/blog tersebut memiliki banyak postingan schematic berbagai smartphone. Schematic diperlukan untuk mempelajari skema dan atau jalur-jalur serta komponen-komponen IC dari sebuah ponsel. Ada skema berbagai merk seperti Samsung, Xiaomi, Apple, Oppo, Huawei, dan brand lainnya. Situs tersebut menyediakan link download panduan dalam format PDF yang dikemas atau di kompres dalam format RAR/ZIP.

MobileRDX.com

Situs ini banyak mengandung schematik smartphone yang bisa di download. Selain itu juga tersedia beberapa ROM firmware yang bisa diunduh secara gratis.

Nah, itu saja mungkin yang bisa saya infokan mengenai aplikasi schematic berbayar buatan lokal dan juga situs tempat download schematic gratis. Selebihnya mungkin bisa cari di Google dengan cara mengetikan kata kunci "Schematic/Skema + Nama HP" (contoh: Schematic Xiaomi Redmi 10). Bisa juga ditambahkan kata "download", "pdf", "bitmap", dll.

Semoga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "3 Aplikasi Schematic Lokal Teknisi HP dan 2 Situs Download Skema Gratis"